Kamis, 21 Oktober 2010

Saatnya Langganan Koran dan Beli Buku Pakai Poin

JAKARTA, Salah satu tantangan dalam transformasi digital di industri media adalah kesiapan perangkat dan model bisnisnya. Selama ini sejumlah media ramai-ramai menyediakan versi digital, namun belum antusias disambut konsumen karena kelemahan-kelemahan tersebut.

Kerja sama antara vendor handset dan penyedia konten merupakan salah satu kunci transformasi tersebut. Di Indonesia, Samsung memelopori kerja sama konten lokal dengan berbagai publisher, salah satunya Kompas Gramedia, untuk dibenamkan dalam perangkat tablet pertamanya Samsung Galaxy Tab.

Salah satu fitur dalam perangkat mobile Samsung Galaxy Tab adalah konten media yang dapat diunduh lewat aplikasi khusus. Layanan berbayar ini dapat diperoleh dengan menukarkan poin belanja lewat anjungan tunai mandiri (ATM).

Eka Anwar selaku Head of Marketing HHP Division PT Samsung Electronics Indonesia mengatakan, poin-poin tersebut merupakan alat tukar dalam setiap pembelian materi media seperti koran, majalah, maupun buku yang diterbitkan penerbit lokal. Setiap produk media dibanderol dengan jumlah poin bervariasi. Calon pembeli dapat melakukan pengisian top up poin melalui ATM.

"Nanti top up ini bisa dilakukan melalui ATM seperti BCA. Setiap poin senilai Rp 1.000," kata Eka dalam acara perkenalan Samsung Galaxy Tab di Jakarta, Selasa (19/10/2010) siang. Poin ini dapat dipakai untuk berlangganan koran, majalah, dan membeli buku dalam format digital. Kompas Gramedia telah menyediakan konten digital Kompas. Nova, Intisari, dan aneka majalah serta ratusan judul buku.

Sementara itu, Product Manager Samsung Mobile PT Samsung Electronics Indonesia Adinda Nesvia mengatakan, peluncuran layanan top up ini akan dilakukan berbarengan dengan peluncuran Samsung Galaxy Tab di Plasa Senayan, Jakarta Pusat, pada 30 Oktober nanti. Dalam waktu yang sama, penyediaan konten media lokal akan diperbanyak secara bergilir.



Sumber
KOMPAS.com

Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
Info Kesehatan
Forum Di Web
Puisi-Puisi Ku

Tidak ada komentar: