Jumat, 08 Oktober 2010

Penjualan Android Lewati BlackBerry dan iPhone


Jakarta - Android melewati BlackBerry dan iPhone dalam pembelian ponsel cerdas terbaru, tapi masih tetap mengejar di pangsa pasar AS, menurut survei Nielsen Agustus.

Google Android adalah sistem operasi paling populer di AS di antara para pelanggan yang membeli ponsel cerdas dalam enam bulan terakhir, menurut survei Agustus Nielsen.

Survei yang sama mendapati iPhone Apple dan Research in Motions (RIM) BlackBerry bersaing ketat untuk tempat kedua.

Namun menurut John Gruber dari Daring Fireball, angka itu sangat berbeda di Eropa, dimana iPhone tersedia di beberapa operator di banyak negara.

Dalam grafik Nielsen terbaru dari pangsa pasar ponsel cerdas AS, BlackBerry masih nomor 1, dengan iPhone merayap mendekat dan menyusul ponsel Android.

CNN



Sumber
TEMPO Interaktif

Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
Info Kesehatan
Forum Di Web
Puisi-Puisi Ku

Tidak ada komentar: