Minggu, 14 November 2010

Bloger, Sudah Menulis Apa Hari Ini?


JAKARTA — Kalau seseorang punya akun jejaring sosial seperti Facebook atau Twitter, ia biasanya memasang status atau update terbaru yang ingin dipublikasikan. Nah, kalau Anda bergabung dalam Blog Kompasiana, pertanyaannya adalah, "Sudah menulis apa Anda hari ini?"

"Sudah menulis apa Anda hari ini? adalah pertanyaan yang setiap hari diajukan kepada para bloger Kompasiana. Menulis itu hasil kerja pikiran, tak sesederhana ketika orang menulis status di jejaring sosial," ujar Pepih Nugraha, admin Kompasiana, ketika ditemui Kompas.com dalam acara Kompasiana nonton bareng film Social Network, Sabtu (13/11/2010).

Pepih yang merupakan Wakil Redaktur Pelaksana Bidang Community Kompas.com mengatakan, Kompasiana sebagai social media (media sosial) harus punya pendirian dan bermanfaat. "Kami mengedepankan situs yang sehat, sopan, dan punya aturan. Ini menjadi pembeda dengan situs lainnya," ujarnya.

Perbedaan dengan situs yang lain ini, urai Pepih, akan membawa Kompasiana sebagai media sosial yang berkarakter dan bermanfaat serta menjadi tempat saling menukar informasi dan berbagi ilmu. "Ini karena ke depan, media sosial sejajar dengan media-media mainstream seperti koran, radio, dan majalah. Di media sosial, orang bisa menentukan isu yang lebih berkepentingan dengan diri dan komunitasnya," kata Pepih.

Memasuki usia yang kedua, Kompasiana yang beranggotakan 50.000 bloger dan memiliki unique visitor 3 juta per bulan ini menyediakan tempat untuk saling bertukar pikiran dan berhubungan (sharing and connecting). Dengan jaminan posting foto, tulisan, dan komentar tidak pernah hilang, Kompasiana menjadi garansi save deposit intelectual secara gratis. "Dengan jaminan seperti ini, kami memfasilitasi para bloger kami untuk selalu nyaman menulis dan berinteraksi di Kompasiana," ujar Pepih.

Di usianya yang kedua ini pula, Kompasiana telah meraih tiga penghargaan tingkat nasional dan internasional. Penghargaan yang pertama, Kompasiana terpilih sebagai blog terkemuka oleh Mark Plus. Penghargaan kedua, Kompasiana dinobatkan sebagai citizen journalism terbaik pada Pesta Blogger 2010. Penghargaan ketiga di tingkat Asia sebagai The Best User Generate Content yang diselenggarakan Wan Ifra, sejajar dengan media sosial Stom di Singapura dan OK nation.net di Thailand.

Sumber
KOMPAS.com


Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
Info Kesehatan
Forum Di Web
Puisi-Puisi Ku

Tidak ada komentar: