Kamis, 26 Agustus 2010

6 BUMN Adopsi Solusi Telkomsel


PT Telkomsel Tbk (Telkomsel) baru saja menandatangani kerja sama dengan enam perusahaan BUMN (Badan Usaha Milik Negara) yang disaksikan langsung oleh Menteri BUMN Mustofa Abubakar.

Dalam kerja sama itu, Telkomsel akan menyelenggarakan solusi bisnis korporat pada enam perusahaan BUMN, termasuk Perusahaan Listrik Negara (PLN), Garuda Indonesia, Pertamina, Bank Mandiri, Bank Rakyat Indonesia (BRI), dan Bank Negara Indonesia (BNI).

Dengan PLN, Telkomsel menawarkan solusi HALO Corporate, Telemetry Application, dan Push Mail BlackBerry. Bersama Garuda Indonesia, perusahaan sediakan solusi HALO Corporate, MVPN, dan Push Mail BlackBerry. Sedangkan untuk Pertamina, tersedia solusi HALO Corporate dan Push Mail BlackBerry.

Di lingkungan perbankan, anak perusahaan TelkomGroup itu menyuguhkan layanan HALO Corporate dan Push Mail BlackBerry untuk Bank Mandiri, solusi komunikasi wireless secured access untuk koneksi EDC over GPRS dan VPN over 3G untuk BRI, serta solusi HALO Corporate, MVPN, Push Mail BlackBerry, TELKOMSELFlash, dan Web2SMS untuk BNI.

HALO Corporate adalah layanan voice dan SMS antarkaryawan korporat dengan tarif lebih hemat. Mobile Virtual Private Network atau MVPN merupakan solusi komunikasi dengan mengadopsi semua fungsi melalui perangkat ponsel mereka.

Layanan Push Mail BlackBerry memungkinkan pelanggan korporat mengintegrasikan fitur wireless e-mail perusahaan maupun pribadi, fitur connected organizer, dan layanan Internet di ponsel BlackBerry-nya secara otomatis.

Sedangkan TELKOMSELFlash Unlimited adalah Layanan internet wireless kecepatan tinggi yang didukung jaringan broadband Telkomsel terkini (GPRS/EDGE/3G/HSDPA/HSPA+). Sementara Wireless Secured Access untuk menghubungkan perangkat telekomunikasi dengan menggunakan APN khusus dengan kapasitas data yang lebih besar.

"Beragam solusi bisnis korporat kami hadirkan untuk mengakomodasi kebutuhan perusahaan BUMN dengan paket hemat hingga 50 persen," kata Direktur Utama Telkomsel Sarwoto Atmosutarno, melalui keterangannya, Jakarta, Kamis 26 Agustus 2010.



Sumber
VIVAnews

Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
Info Kesehatan
Forum Di Web
Puisi-Puisi Ku

Tidak ada komentar: