Jumat, 24 September 2010

Anda Ingin Unlock Prosesor Intel? Bayar !

Intel sedang menguji coba program upgrade prosesor. Proyek Intel Upgrade Service ini menawarkan peningkatan kinerja untuk PC desktop tertentu dengan prosesor Pentium G6951.
Cara kerjanya begini. Pengguna membayar US$50 untuk membeli kartu upgrade yang berisi nomor PIN. Dari komputer yang ingin ia upgrade, ia perlu mendownload program CPU upgrade dari situs Intel, lalu masukkan PIN yang ia miiki. Setelah itu, prosesor akan diupgrade otomatis.

Dari satu sisi, program upgrade ini memudahkan pengguna awam yang tidak berminat untuk susah payah membongkar pasang prosesor baru atau mengutakatik lebih lanjut untuk melakukan upgrade.

Akan tetapi di sisi lain, pengguna mungkin akan merasa bahwa mereka dikerjai Intel karena telah membeli prosesor yang "dipincangkan" dan perlu membayar US$50 tambahan untuk mengeluarkan potensi sepenuhnya prosesor yang ia beli.

Seperti dikutip dari SemiAccurate, 22 September 2010, program CPU upgrade tersebut mengaktifkan fitur hyper-threading dan cache ekstra sebesar 1MB pada prosesor. Adapun fitur yang di-unlock akan bermanfaat saat pengguna menjalankan multithreading seperti render foto, memutar media HD, atau video editing.

Program upgrade yang awalnya ditujukan untuk pengguna rumahan ini kemungkinan akan diperluas pula ke pasar pengguna bisnis.

“Pendekatan seperti ini telah dilakukan selama bertahun-tahun di pasar prosesor kelas menengah berbasis RISC dan pengguna menyukainya,” kata Nathan Brookwook, analis dari lembaga riset dan konsultan Insight 64.

“Akan tetapi penggunanya umumnya di kalangan organisasi komersil, dan peningkatan yang diberikan adalah di seluruh core CPU, bukan cuma fitur,” ucapnya.



Sumber
VIVAnews

Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
Info Kesehatan
Forum Di Web
Puisi-Puisi Ku

Tidak ada komentar: