Sabtu, 18 September 2010

Asus Hadirkan Netbook Eee PC Dual Core

Asus mengumumkan peluncuran Eee PC 1015PEM, netbook yang menggunakan prosesor Intel Atom terbaru yakni Atom dual core N550.

Digunakannya prosesor dual core pada Eee PC 1015PEM memungkinkan netbook ini memberikan peningkatan kinerja cloud computing, mendukung memori DDR3 dan memiliki daya tahan baterai yang lebih lama.

Dari sisi kinerja, pada keterangannya, 16 September 2010, Asus menyebutkan Atom N550 memberikan kecepatan 23 persen lebih tinggi dibanding netbook dengan prosesor berinti tunggal. Atom dual core juga memungkinkan netbook menjalankan game tertentu serta software terkini.

Dari sisi efisiensi energi, teknologi Super Hybrid Engine yang disediakan Asus diklaim dapat membuat netbook mampu bekerja dengan baterai hingga 13 jam. Dari sisi kapasitas penyimpanan data, pilihan harddisk 250GB atau 320GB disediakan lengkap dengan penyimpanan online sebesar 500GB.

Netbook yang hadir dengan pilihan warna merah, biru, merah muda, hitam dan putih ini sudah tersedia di Amerika Serikat per 13 September lalu. Adapun di tanah air, menurut keterangan Asus Indonesia produk ini akan beredar di kuartal keempat atau sekitar Oktober mendatang di kisaran harga US$400 sampai US$450.



Sumber
VIVAnews

Website yang berhubungan :
Tentang Aku
Sentuhan Rohani
Trik and Tips
Info Pendidikan
Info Kesehatan
Forum Di Web
Puisi-Puisi Ku

Tidak ada komentar: