Yahoo! membeli hak menyiarkan cuplikan pertandingan Liga Premier Inggris di dunia maya. Pembelian ini bakal mendongkrak citra raksasa situs internet tersebut dalam meliput tayangan olahraga secara online.
Manajemen Yahoo! dan Liga Premier tidak melansir nilai transaksi dalam kontrak tiga tahun ini. Tapi, menurut perkiraan, nilai transaksi ini mencapai jutaan poundsterling. Pemegang kontrak ini tiga musim sebelumnya adalah Virgin Media.
Yahoo! akan menayangkan cuplikan pertandingan dalam durasi lima menit. Yahoo! juga berhak menjalin kerja sama dengan pihak lain dalam penayangan itu. "Kesepakatan ini berita bagus buat pemakai dan pengiklan di Yahoo!," kata Managing Director Yahoo! Eropa Rich Riley.
Adapun Chief Executive Liga Premier Richard Scudamore menyebut akses fans Liga Premier untuk menonton pertandingan terus berkembang dan semakin canggih. "Suporter bisa menyaksikan aksi klub kesayangan mereka di situs online," tutur Scudamore. (KONTAN/Arief Ardiansyah)
Sumber
LONDON, KOMPAS.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar