Minggu, 04 Juli 2010
Indonesia Rangking 3 Penyumbang "Tweet" Terbanyak di Dunia
JAKARTA, Setelah bertengger sebagai negara ketiga dengan pengguna Facebook terbesar di dunia, kini Indonesia pun mencatatkan diri sebagai negara dengan peringkat ketiga penyumbang tweet terbanyak di dunia. Demikian hasil riset terakhir yang dilakukan perusahaan Perancis, Semiocast, seperti dilansir situs Thenextweb.com.
Semiocast melakukan pemantauan terhadap 2,9 juta tweet atau pesan di Twitter selama 24 jam pada 22 Juni 2010. Algoritma yang dikembangkan perusahaan tersebut dapat menentukan dari mana tweet tersebut berasal.
Hasil pemantauan menunjukkan, sumbangan tweet terbanyak masih berasal dari AS seperti bulan sebelumnya dengan persentase 25 persen, diikuti Jepang dengan 18 persen, dan Indonesia 12 persen. Pada riset sebulan sebelumnya, Indonesia masih di urutan keempat dengan sumbangan 10 persen setelah AS dengan 30 persen, Jepang, 15 persen, dan Brasil 12 persen.
Semiocast pada riset sebelumnya pada Mei 2010 mencatat jumlah tweet dari Indonesia mencapai 5 juta tweet dalam sehari. Sekitar 12 persen di antaranya menggunakan bahasa Inggris. Bandingkan dengan Jepang yang 95 persen tweet dalam bahasa mereka sendiri.
Sumber
KOMPAS.com
Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar