Minggu, 18 Juli 2010

MySpace Poles Tampilannya dengan Desain Baru

Tak mau kalah dengan Facebook, Jejaring sosial MySpace tengah menguji versi baru desain laman profil di situsnya.

"Kami memang tengah menguji tampilan baru situs kami kepada beberapa pengguna, dan sejauh ini responnya cukup positif," kata juru bicara MySpace, kepada situs Mashable.

Sean Percival, Vice President of Online Marketing, MySpace, juga sempat mengumumkan perubahan MySpace melalui status tweet di Twitter. Beberapa perubahan di MySpace meliputi:

Navigasi baru khusus bagi pengguna kidal. Sebuah navigasi profil bagi pengguna kidal, lewat menu navigasi yang terletak di bagian bawah gambar profil.

Fokus pada Stream. MySpace Stream (seperti News Feed di Facebook), kini menjadi fokus dari profil baru MySpace. Pengguna bisa melihat aktivitas terbaru pengguna lain, mengomentarinya, atau berbagi konten dengan teman-temannya.

Mengikuti berbagai jejaring sosial lainnya. MySpace akan menyediakan sebuah modul baru yang menyediakan opsi untuk mengikuti pengguna lain, tak hanya di MySpace, namun juga di Twitter, Facebook, dan jejaring sosial lainnya.

Peningkatan di sisi interface. Profil baru ini menampilkan desain yang baik daripada desain sebelumnya.

Beberapa pengguna tertentu pun telah menikmati perubahan tersebut, pada hari ini. MySpace memang meminta masukan dari komunitas terbatas di kalangan pengguna.

Memang belum jelas apakah perubahan ini mampu memperbaiki posisi MySpace di mata para penggunanya yang telah banyak beralih ke Facebook. Setidaknya perubahan ini merupakan langkah awal yang baik bagi MySpace.




Sumber
VIVAnews

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

Tidak ada komentar: