Jumat, 17 Desember 2010

Yahoo Dikabarkan Tutup Del.icio.us

Jakarta - Selama beberapa hari ini terdengar desas-desus soal PHK di Yahoo termasuk seluruh tim Delicious. Mantan karyawan Yahoo Andy Baio telah men-tweeted slide pertemuan tim Yahoo!product yang menunjukkan bahwa Yahoo! akan menutup atau menggabungkan layanan bookmark sosial seperti Upcoming, Fire Eagle, MyBlogLog dan lainnya.

Slide itu awalnya di-posting di Twitter oleh pendiri MyBlogLog Eric Marcoullier.

Produk yang termasuk "Sunset" kurang berhasil: Delicious, Altavista, MyBlogLog, Yahoo Bookmarks, Yahoo! Picks

Produk yang digabung: Upcoming, FoxyTunes, Sideline, FireEagle, Yahoo Events dan Yahoo People Search.

Juga terlihat properti Yahoo seperti Yahoo Deals dan Yahoo Calendar akan dibuat menjadi fitur.

Delicious, MyBlogLog dan Upcoming telah agak diabaikan sejak diakuisisi oleh Yahoo dan pendirinya Yosua Schachter, Marcoullier dan Baio telah pindah ke tempat lain.

Liz Gannes dari AllThingsD melaporkan bahwa produk-produk itu akan ditutup dan slide itu memang berasal dari hasil pertemuan di Yahoo, menyusul PHK kemarin. Manajer Produk Yahoo Blake Irving telah mengancam untuk memecat siapa pun yang membocorkan slide itu.

Sementara tanggapan resmi dari Yahoo terkait penutupan produk-produk itu:

"Bagian dari penyederhanaan organisasi kami melibatkan pemotongan investasi kami di produk berkinerja buruk atau produk di luar strategi untuk lebih fokus pada kekuatan inti kami dan mendanai inovasi baru di tahun depan dan seterusnya."

"Kami terus mengevaluasi dan memprioritaskan portofolio produk dan jasa, dan berencana untuk menutup beberapa produk dalam beberapa bulan mendatang seperti Yahoo!Buzz, Traffic API, dan lain-lain. Kami akan mengkomunikasikan rencana khusus jika diperlukan."

TechCrunch menyatakan bahwa pernyataan itu adalah jawaban PR untuk: "Kami konfirmasi."

TECHCRUNCH | ERWIN Z


Sumber
TEMPO Interaktif


Tidak ada komentar: